Gaji dan kekayaan pemain bola selalu bikin penasaran, tak terkecuali Kylian Mbappe. Jumlah kekayaannya bahkan melebihi bintang Formula 1, lho!
Sepak bola tak pernah kekurangan bintang. Banyak pemain muda yang sudah bermunculan, termasuk Kylian Mbappe.
Namanya mulai bersinar bersama AS Monaco, tetapi popularitasnya meroket saat pindah ke Paris Saint-Germain (PSG).
Saat usianya 19 tahun, Mbappe sudah juara Piala Dunia 2018 bareng Timnas Prancis dan menjadi pemain muda terbaik di turnamen itu.
Kepindahannya ke Real Madrid semakin memperkuat status Mbappe sebagai pemain sepak bola elite.
Mbappe bahkan langsung meraih penghargaan Sepatu Emas Eropa pada musim debutnya dengan torehan 31 gol.
Dengan semua pencapaiannya, tak heran Mbappe masuk jajaran pemain berpenghasilan tertinggi. Lantas, berapa sebenarnya total kekayaan Mbappe?
Berapa Harta Kekayaan Kylian Mbappe?
Total kekayaan Kylian Mbappe diperkirakan sebesar 250 juta dolar Amerika Serikat atau yang setara dengan Rp 4,04 triliun. Angka tersebut dua kali lipat lebih besar dari kekayaan yang dimiliki presiden Prabowo Subianto, yaitu Rp2 triliun berdasarkan data LHKPN-nya.
Jumlah itu bahkan belum termasuk bonus, lho! Bonus Mbappe dalam setahun lebih banyak dari gaji pokoknya, yakni 40,42 juta euro atau Rp 770 miliar. Jika bonus-bonus itu didapat Mbappe, rekeningnya setiap tahun terisi hingga 71,67 juta euro yang senilai Rp 1,3 triliun.